Sebenernya agak rancu pantai ini dikategorikan ke pantai tersembunyi, mungkin lebih ke pantai anti maintstream kata kekinian sekarang kayaknya.
Pantai ini sebenernya lokasinya gak jauh-jauh banget dari pantai terkenal di Bali dan malah segaris. Sebutlah pantai Kuta dan Legian yg sangat terkenal itu..yup ini hanya terusan dari kuta terus Legian kemudian ketemu dach pantai Double six ini jika ditarik garis lurus. Sehingga jika mau explore dan pejalan kaki kuat cukup jalan kaki dari bibir pantai Kuta terus sampe pantai ini hehehe.
Nah karena itulah tak bilang pantai tersembunyi atau pantai antimaintstream versi gw karena memang pantai ini gak berada di pinggir jalan besar atau dekat hotel/penginapan seperti Kuta dan Legian yang sudah rame sekalia. O berarti pantainya gak rame? gak juga karena lokasinya memang relatif dekat denga Kuta n Legian , pantai ini tentunya dapat limpahan dari pengunjung pantai disana yang sudah bosan dengan keramaian di Kuta dan Legian itu.
Seperti layaknya Kuta dan Legian yang berpasir landai dengan kontur datar dan luas, pantai Double SIx ini juga sama. Oiya mungkin penasaran kenapa namanya kebule2an banget, ini tak lain dan tak bukan karena pantai ini sebenarnya berada diseberang club yang dulu terkenal banget Double Six dan jadilah nama pantainya terkenal sebagai Double SIx Beach.
Aktivitas yang bisa dilakukan disini tentunya menikmati pantainya sambil jalan kaki dari ujung ke ujung dan cenderung gak berujung sepertinya hahaha. Terus dengan ombaknya yg besar tentunya cocok untuk berselancar, dan dengan pantainya yang landai tentunya cocok juga sekedar untuk bermain-main air. Dan tentunya cocok untuk menunggu sunset disini sambil nongkrong-nongkrong duduk di sofa dan payung warna warni disini.
Hmm menarik khan kesini? Oiya gimana caranya kesini? Seperti sebelumnya tak bilang klo mau explore bisa jalan kaki dari Kuta-Legian-Double Six ,sepertinya sambil jalan dengan cek-cek hasil liga spanyol via gadget sudah sampai ke Pantai ini, tetapi klo mau ke pantai ini saja dan sudah sempat sewa sepeda motor cukup dari Jalan Legian cari jalan beton yang arah kiri habis pertokoan dan ikutan saja itu jalan terus nanti sampai ketemu club ex double six dengan ged tinggi di ujung pantai , nach tinggal parkir disana.
pasir nya agak butek ya? kurang suka ama tipe pantai gini an sih,, rame bgt, trus pasir nya biasa aja..lbh suka ama Dreamland, Pandawa dll
iyo gak putih pantainya…
yaiyalah beda ama pantai2 yg di bagian sono yg memang putih bersih
ttp ini keunggulannya pantai sangat landai dan luas
uda rame gt mas gk sembunyi lagi